Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Polda Jabar Gelar Operasi Skala Besar, Helm SNI hingga Mobil dengan Lampu Stobo Bakal Ditindak

 

Polda Jawa Barat (Jabar) bakal menggelar Operasi Keselamatan Lodaya 2024 yang berlangsung pada tanggal 4 hingga 17 Maret 2024.


Operasi skala besar tersebut akan digelar serentak di seluruh polres di wilayah Jabar.

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Jules Abraham Abast mengatakan bahwa operasi ini dilakukan untuk meningkatkan kedisiplinan, kepatuhan dan keselamatan masyarakat dalam berkendara di jalan raya.

Jules mengungkapkan, setidaknya ada 2.600 petugas kepolisian dengan formasi 532 personel satgas polda dan 2.068 personel satgas polres jajaran.

Dia tak menampik jika, penggunaan helm sesuai standar, mobil dengan lampu strobo hingga sirine yang tidak sesuai dengan aturan akan menjadi sasaran operasi.

Kemudian, menurunkan angka fatalitas korban kecelakaan lalu lintas, menurunnya angka pelanggaran lalu lintas serta terwujudnya situasi keamanan, keselamatan dan kelancaran lalu lintas yang aman, nyaman dan selamat," kata Jules di Mapolda Jabar pada Sabtu, 2 Maret 2024.Selain itu, kendaraan yang tidak standar dari pabrikan seperti menambah panjang rangka atau mengubah spek kendaraan juga akan menjadi sasaran operasi.

"Kendaraan bermotor roda dua dan roda empat yang menggunakan knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasi. Lalu, kendaraan pribadi yang menggunakan sirine, rotator, atau strobo yang bukan pada peruntukannya, kemudian TNKB yang tidak sesuai dengan aturan atau spesifikasi teknis," ujarnya.

Penggunaan helm SNI baik untuk pengendara roda dua ataupun yang dibonceng," tegasnya.Meski begitu, Jules menuturkan Operasi Keselamatan Lodaya 2024 akan mengendepankan sikap simpatik humanis.

"Ini tentu mengedepankan giat preventif 40 persen, giat preentif 40 persen dan giat penegakan hukum 20 persen yaitu dengan menggunakan etle status dan mobile serta blanko teguran tentunya guna mewujudkan Kamseltibcar Lantas yang aman dan selamat," pungkasnya. AS

Posting Komentar

0 Komentar