Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Edi Kanedi Wakil Ketua DPRD Kota Cimahi Mundur Dalam Bursa Calon Walikota Cimahi, Tapi Dukung Dikdik Suratno Nugrahawan

Wakil Ketua DPRD Kota Cimahi Dari Partai Demokrat Edi Kanedi mundur dari bursa pencalonan yang diusung Partai Demokrat, karena Keluarga tidak menyetujuinya.  

FRN Cimahi, -Wakil Ketua DPRD Kota Cimahi dari Partai Demokrat, Edi Kanedi yang di gadang-gadang oleh Partainya sendiri, bakal calon walikota Cimahi periode 2024-2029.

Namun Edi saat dikonfirmasi, dirinya menjelaskan, rasa terimakasihnya kepada pimpinan partai Demokrat, Agung Budi Santoso bersama Ketua Bapilu/penjaringan bakal calon walikota Cimahi, yang telah menunjuk dirinya untuk maju dalam bursa pencalonan walikota Cimahi, Rabu (15/5/2024).

Setelah diumumkan oleh Partai Demokrat, bahwa dirinya digadang-gadang ikut berkontestasi dalam balon walikota dalam pilkada mendatang tersebut. Edi ternyata belum siap, karena dukungan keluarganya menolak Edi untuk maju sebagai balon walikota Cimahi.

“Saya sebenarnya gembira mendengar saya harus maju sebagai bakal calon walikota Cimahi periode 2024-2029, dan saya berterimakasih kepada bapak pimpinan partai Demokrat Bapak Agung Budi Santoso dan tim penjaringan Bapak Alfian,” terang Edi.

Namun lanjut Edi, pihaknya bukan menolak untuk dicalonkan sebagai bakal calon walikota Cimahi,

“Semua dikembalikan kepada unsur keluarga saya, karena tanpa dukungan mereka, saya percuma maju juga, itu pasti tidak akan berhasil, karena do’a keluarga yang sangat penting,” tandasnya.

Setelah disampaikan kepada pihak keluarga, ternyata keluarga Edi Kanedi tidak menyetujui dirinya untuk jadi calon walikota Cimahi.

“Istri saya sangat tidak menyetujui saya mencalonkan walikota Cimahi, karena alasannya jangan terlalu jauh cukup jadi anggota DPRD saja sama kinerjanya dengan Walikota Cimahi,”ucap Edi.

Namun Edi tetap semangat, dirinya mendukung kinerja Dikdik Suratno Nugrahawan yang juga diminta oleh Partai Demokrat untuk menjadi walikota Cimahi dari Partai berlambang mercy ini.

“Walaupun saya tidak jadi balon walikota Cimahi, tapi saya mendukung bapak Sekda Kota Cimahi Dikdik Suratno Nugrahawan yang diusung dari partai Demokrat, karena saya tahu sepak terjang beliau selama sebagai PJ Walikota Cimahi dan sekarang Sekda Kota Cimahi, tidak ada cela dihadapan kami, dan pembangunan Kota Cimahi berjalan dengan baik,” tegas Edi.

Karena lanjut Edi, bila partai Demokrat sudah menunjuk seseorang untuk maju dalam kontestasi perhelatan Pilkada Kota Cimahi kedepannya.

“Berarti Partai Demokrat tidak asal pilih begitu saja, partai Demokrat sudah memperhitungkan jauh-jauh hari rekam jejak yang akan dicalonkan dan diusung partai Demokrat,” tegas Edi




(Bagdja)

Posting Komentar

0 Komentar